Jumat, 08 Juni 2012

Dasar HTML

HTML adalah kepanjangan dari Hyper Text Markup Language. HTML bukan termasuk bahasa pemrograman namun sebuah markup bahasa. markup bahasa merupakan sebuah kumpulan dari markup tags, tujuan dari tags ini adalah untuk mendeskripsikan konten dari suatu halaman.

  • cara penulisan pada HTML

sebuah tag HTML ditulis diantara tanda kurung siku "<" dan ">" serta selalu berpasangan dengan penutupnya.
misalkan tag untuk membuat tulisan bold/tebal kita menggunakan tag <b>.
contoh penulisan :

     <b>ini tulisan tebal</b>

sehingga akan menghasilkan tulisan berupa :
     ini tulisan tebal

pada contoh diatas tag <b> harus ditutup dengan </b>.

  • struktur dasar HTML
Untuk membuat sebuah file HTML kita bisa menggunakan aplikasi text editor sederhana seperti notepad atau notepad++. Dalam mendeklarasikan sebuah file HTML perlu menggunakan tag <html> yang tentu saja harus ditutup dengan tag </html>. berikut ini adalah susunan untuk membuat sebuah file html sederhana :

<html>
    <body>
        <h1>Ini Header</h1>
        <p>Ini paragraf pertama</p>
        <p>Ini paragraf kedua</p>
    </body>
</html>

simpan file diatas dengan nama terserah anda dengan ekstensi htm atau html. misal kita simpan dengan nama coba.html
sekarang coba buka file tersebut dengan menggunakan browser seperti Internet Explorer atau Firefox dan hasilnya akan tampak seperti berikut ini :
bagian yang akan ditampilkan di browser anda adalah yang berada diantara tag <body>. tag <h1> merupakan tag heading yang biasanya digunakan untuk menulis judul, sedangkan tag an tag <p> adalah tag yang digunakan untuk membuat paragraf baru.

sekian dulu penjelasan html-nya, kalo masih belum jelas kamu bisa tanya lewat komentar dibawah :D


-= happy study =-

Tidak ada komentar:

Posting Komentar